Thursday, December 6, 2007

pohon boan di sumbawa


selama 2 hari ini berkesempatan untuk melihat lokasi madu hutan di sumbawa.
ada 2 lokasi kelompok madu hutan anggota JMHS yang sempat aku datangi.
1 di kelompok Social Foresty di Empang dan 1 lagi Kelompok Hutan Lestari di Batu Dulang

untuk Batu Dulang, ditemeni oleh Pak Jun, melihat salah satu lokasi pohon boan di jalur menuju desa Punin. jalan ditempuh dengan mochin (motor china) melalui jalan berbatu dan bertanah yang naik turun. setelah sekitar 15 menit kita parkirkan motor di pinggir jalan dan mulai jalan kaki menuruni bukit untuk mencapai lokasi pohon boan

pohon boan adalah sebutan untuk pohon madu di sumbawa, hampir sama dengan pohon lalau di kalimantan barat. pohon boan yang kita datangi kali ini merupakan yang paling dekat dan paling mudah dicapai. dan menurut pak Jun, pohon boan ini merupakn pedoman apakah lebah banyak bersarang musim ini tidak. apabila di pohon boan tersebut banyak terdapat sarang lebah hutan maka bisa diperkirakan pada musim ini akan banyak sekali madu hutan yang bisa dipanen, tapi apabila pada pohon boan tersebut hanya sedikit sarng lebah maka musim ini juga hanya sedikit madu hutan bisa dipanen.

setelah sampai disana ternyata pohon boan tersebut sudah habis dipanen, sehingga hanya sisa 2 sarang besar dan 2 sarang kecil yang sudah ditinggalkan oleh koloni lebah. sekitar 50 kg madu hutan bisa dipanen dari pohon boan ini. tinggi pohon sekitar 20 meteran (bener gak ya ??). disamping pohon boan terdapat bambu yang diikatkan di pohon menjadi tangga untuk naek ke pohon boan.

sempat foto-foto bentar di bawah pohon.. huehuehue.. kenang2an dah pernah pegang pohon hieheihe

No comments: